Transjakarta Tambah Dua Rute OK Otrip
Dalam rangka memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat, PT Transjakarta kembali menambah dua rute OK Otrip. Penambahan dua rute tersebut antara lain rute Lebak Bulus-Pondok Labu (OK 3) dan Grogol-Angke (OK 4).
Para pelanggan hanya dikenakan tarif sebesar Rp 5 ribu
Kepala Humas PT Transjakarta, Wibowo menyampaikan penambahan dua rute layanan OK Otrip tersebut mulai berlaku sejak hari ini, Senin (19/2).
"Para pelanggan hanya dikenakan tarif sebesar Rp 5 ribu dan dapat menikmati layanan transportasi di Ibukota selama 3 jam," ujarnya, Senin (19/2).
Transjakarta Kembali Operasionalkan Bus Tanah Abang ExplorerIa menambahkan, di kawasan OK 3 Lebak Bulus-Pondok Labu terdapat 8 unit angkutan kota yang beroperasi. Sedangkan kawasan OK 4 Grogol-Angke, terdapat 9 unit angkutan kota yang akan beroperasi.
"Sebelumnya, telah beroperasi rute Kampung Melayu-Duren Sawit (OK 2), rute Semper-Rorotan (OK 5) dan rute Kampung Rambutan-Pondok Gede (OK
6)," tandasnya.